Asmen

Pengurus DPD AsMEN Kota Bekasi Mengucapkan Selamat HUT ke-28 Kota Bekasi

×

Pengurus DPD AsMEN Kota Bekasi Mengucapkan Selamat HUT ke-28 Kota Bekasi

Sebarkan artikel ini

AsMEN Bekasi, – Pengurus Dewan Pimpinan Daerah Asistensi Media Nasional (DPD AsMEN) Kota Bekasi mengucapkan selamat Hari Ulang Tahun (HUT) ke-28 Kota Bekasi yang tahun ini mengusung motto “Semakin Nyaman Kotanya, Semakin Sejahtera Warganya.”

 

Ketua DPD AsMEN Kota Bekasi, Maman Nuriman, menyampaikan harapan agar Kota Bekasi terus berkembang menjadi kota yang nyaman dan sejahtera bagi seluruh warganya.

 

“Kami mengucapkan selamat HUT ke-28 Kota Bekasi. Semoga kota ini semakin maju, memberikan kenyamanan bagi penduduknya, dan mampu mewujudkan kesejahteraan yang merata sesuai dengan moto tahun ini,” ujar Maman Nuriman, Senin (10/3/2025).

 

Ia juga menyoroti peran penting media dalam pembangunan Kota Bekasi. Menurutnya, di era digital saat ini, media memiliki tanggung jawab besar dalam menyampaikan informasi yang akurat dan transparan terkait kebijakan pemerintah daerah.

 

“Media bukan hanya sebagai penyampai berita, tetapi juga sebagai kontrol sosial yang membantu pemerintah dalam menciptakan kebijakan yang berpihak pada masyarakat. Kolaborasi antara media dan pemerintah diharapkan dapat meningkatkan pelayanan publik dan kesejahteraan warga Kota Bekasi,” tambahnya.

 

Di usia ke-28 ini, Kota Bekasi terus berbenah untuk menjadi kota metropolitan yang nyaman dan maju. Sejumlah proyek infrastruktur, peningkatan layanan publik, dan program kesejahteraan sosial terus digalakkan guna mendukung visi kota yang lebih baik.

 

Sebagai bagian dari ekosistem media, AsMEN Kota Bekasi berkomitmen untuk terus mengawal kebijakan publik, memberikan edukasi kepada masyarakat, serta menjadi mitra strategis pemerintah dalam menyampaikan informasi yang relevan dan bermanfaat bagi warga Kota Bekasi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

https://group768.org/